Home » » SMAN 1 Bojonegoro Berpartisipasi Dalam Kegiatan Reboisasi di Kawasan Hutan Lindung Milik Perhutani (KPH) Bojonegoro

SMAN 1 Bojonegoro Berpartisipasi Dalam Kegiatan Reboisasi di Kawasan Hutan Lindung Milik Perhutani (KPH) Bojonegoro

Posted by SMA Negeri 1 Bojonegoro on Sabtu, 12 November 2022


Tim Adiwiyata dan kader lingkungan SMAN 1 Bojonegoro turut berpartisipasi dalam kegiatan reboisasi atau penanaman kembali di Kawasan Hutan Lindung milik Perhutani Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Bojonegoro Bagian Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Pradok Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Grogolan.

Kegiatan reboisasi atau penanaman kembali di Kawasan Hutan Lindung milik Perhutani di Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Grogolan adalah wujud kerjasama antara SMAN 1 Bojonegoro dengan Perhutani. Kegiatan reboisasi diselenggarakan dalam rangka mendukung program pemerintah yaitu menjaga lingkungan hidup agar tetap hijau dan mengajak masyarakat untuk menjaga, merawat serta melestarikan alam dengan menanam pohon di area lahan kosong agar tidak terjadi pemanasan global. Adapun jenis bibit pohon yang telah selesai ditanam ada sebanyak 200 bibit pohon diantaranya ada Jati emas, trembesi sengon, dan beberap tanaman buah-buahan seperti pohon nangka dan pohon sirsat telah selesai ditanam oleh 50 siswa SMAN 1 Bojonegoro yang tergabung dalam kader lingkungan dengan di dampingi 5 guru pengurus Adiwiyata SMAN 1 Bojonegoro bersama pengurus lembaga masyarakat desa hutan (LMDH) Grogolan, Kepala Desa Grogol, perwakilan Koramil Grogol Kodim 0813 Bojonegoro, Bhabinkamtibmas Grogolan, Mahasiswa Akademi Kehutanan Jawa Barat serta masyarakat sekitar.


Sebagai perwujudan bentuk kerja sama yang baik diantara kedua instansi SMAN 1 Bojonegoro dengan Perusahaan Umum Kehutanan Negara [Perum Perhutani] khususnya di Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Bojonegoro Bagian Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Pradok Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Grogol ditandai dengan penandatanganan MOU kedua belah pihak SMAN 1 Bojonegoro diwakili oleh Ketua Adiwiyata SMAN 1 Bojonegoro ibu Nursayekti, M.Pd dan dari Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Grogol diwakili oleh Asisten Perhutani bapak Nyamasto.


Penandatangan MOU SMAN 1 Bojonegoro diwakili oleh Ketua Adiwiyata SMAN 1 Bojonegoro ibu Nursayekti, M.Pd dan dari Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Grogol diwakili oleh Asisten Perhutani bapak Nyamasto

Kepala Desa Grogol bersama masyarakat sekitar mengucapkan terima kasih kepada Perhutani KPH Bojonegoro yang telah memberikan sejumlah dukungan dan fasilitas serta SMAN 1 Bojonegoro turut aktif berpartisipasi hingga selesai dan suksesnya kegiatan reboisasi ini.

“Saya berharap agar kegiatan program reboisasi ini berhasil, pohon yang sudah ditanam kelak dapat berfungsi untuk menahan air, menambah oksigen, dan hasil dari pohon tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar” tuturnya.

Foto Dokumentasi Kegiatan Reboisasi SMAN 1 Bojonegoro di Kawasan Hutan Lindung milik Perhutani Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Bojonegoro Bagian Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Pradok Resort Pengelolaan Hutan (RPH) Grogolan:






SHARE :
CB Blogger
 
Copyright © 2024 SMA Negeri 1 Bojonegoro. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger