Home » » Cegah Penyebaran Covid-19 Tim Peduli Lingkungan Sekolah Bersama PMI Bojonegoro Lakukan Penyemprotan Desinfektan di Seluruh Lingkungan SMA Negeri 1 Bojonegoro

Cegah Penyebaran Covid-19 Tim Peduli Lingkungan Sekolah Bersama PMI Bojonegoro Lakukan Penyemprotan Desinfektan di Seluruh Lingkungan SMA Negeri 1 Bojonegoro

Posted by SMA Negeri 1 Bojonegoro on Kamis, 26 Maret 2020

Penyemprotan Desinfektan di Masjid Al Furqon

Cegah penyebaran corona virus diseasse (Covid-19) dengan menggunakan alat pelindung diri (APD) petugas Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bojonegoro dengan tim peduli lingkungan sekolah melakukan penyemprotan cairan desinfektan di SMA Negeri 1 Bojonegoro, Kamis (26/03/2020).

Kegiatan penyemprotan desinfektan di sekolah, PMI Kabupaten Bojonegoro menerjunkan 4 personilnya untuk membantu langkah pemerintah Kabupaten Bojonegoro khususnya pencegahan virus Covid-19 atau corona.

Adapun kegiatan penyemprotan desinfektan di sekolah sasaran desinfeksi menjangkau di seluruh lingkungan sekolah seperti ruang kepala sekolah, ruang guru, ruang TRRC, kelas, gazebo, ruang laboratorium, masjid Al Furqon, kantin, dan ruang lainnya. Desinfeksi diberikan pada benda yang paling sering bersentuhan dengan tangan. 

Penyemprotan Desinfektan di Ruang Kelas

Penyemprotan Desinfektan di Ruang Guru

Upaya sekolah dalam mencegah virus Covid-19 atau corona masuk di lingkungan sekolah, selain dengan kegiatan penyemprotan desinfektan di seluruh lingkungan sekolah. Sekolah juga menyediakan alkohol 70% sebanyak 200 liter atau 1 drum yang sangat baik dan bisa digunakan untuk desinfektan maupun pembuatan hand sanitizer. Tempat cuci tangan untuk setiap orang yang ingin masuk dan keluar dari sekolah.

Ibu Dra.Sri Setyowati, M.Pd (Kepala SMAN 1 Bojonegoro) bersama 2 tenaga pendidik tengah meracik dan membuat hand sanitizer di ruang laboratorium kimia.

Hand Sanitizer Siap Digunakan

Penyediaan tempat cuci tangan di depan halaman sekolah

Selesai kegiatan penyemprotan desinfektan menyeluruh di lingkungan sekolah, beliau ibu Dra. Sri Setyowati, M.Pd (Kepala SMA Negeri 1 Bojonegoro) berpesan dan mengajak kepada seluruh warga sekolah untuk selalu membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) yang sudah terbangun baik di sekolah. Kegiatan program jum'at sehat, jum'at qalbu dan jum'at bersih yang sudah menjadi budaya baik di sekolah untuk terus dilanjutkan.   

Berikut beberapa foto dokumentasi kegiatan penyemprotan desinfektan di SMAN 1 Bojonegoro sebagai upaya pencegahan dan penyebaran Covid-19 :

 Penyemprotan Desinfektan di Ruang Lobby oleh tim peduli lingkungan sekolah

 Penyemprotan Desinfektan di Gazebo

 Penyemprotan Desinfektan di Kantin

Foto bersama petugas PMI Kabupaten Bojonegoro dengan tim peduli lingkungan sekolah usai penyemprotan desinfektan

SHARE :
CB Blogger
 
Copyright © 2024 SMA Negeri 1 Bojonegoro. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger