Home » » SMAN 1 Bojonegoro Berbagi Kebaikan Distribusikan 600 Bungkus Daging Kurban di Hari Raya Idul Adha 1443 H

SMAN 1 Bojonegoro Berbagi Kebaikan Distribusikan 600 Bungkus Daging Kurban di Hari Raya Idul Adha 1443 H

Posted by SMA Negeri 1 Bojonegoro on Senin, 11 Juli 2022


Bojonegoro, sman1bojonegoro.sch.id - Sebagai wujud kepedulian dan rasa kerbersamaan antar sesama di Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah, SMA Negeri 1 Bojonegoro tahun ini menjalankan ibadah kurban sebanyak dua ekor sapi dan 2 ekor kambing. Sebanyak kurang lebih 600 bungkus daging kurban telah selesai dibagikan kepada siswa kurang mampu, masyarakat sekitar lingkungan sekolah melalui ketua Rukun Tetangga (RT) setempat dan 1 ekor kambing diberikan ke Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadiin Desa Sobontoro, Kecamatan Balen. Senin, (11/7/2022)


Penyerahan hewan kurban satu ekor kambing oleh panitia kurban SMAN 1 Bojonegoro diberikan kepada perwakilan dari Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadiin Desa Sobontoro, Kecamatan Balen

Panitia kurban SMA Negeri 1 Bojonegoro, ibu Husnul Chotimah, S.P,d, M.Pd (Wakasek Bidang Humas)  menyampaikan bahwa tahun ini di sekolah menjalankan ibadah kurban sebanyak 2 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Hasil kurban syirkah 1 ekor sapi sumbangan dari warga sekolah dan alumni diantaranya beliau 1. Drs. Budi Purwanto, 2. dr Akbar Fahmi, 3. Maitsa Widia Nahda, 4. Delfyan Ageng Anggoro, 5. Shabrina Rafidah Paramita Samsul, 6. Cellovean Dafine Qurrotainy, 7. Wimala Aurora Pratama. Hewan kurban 1 ekor sapi dan 1 ekor kambing partisipan dari siswa SMAN 1 Bojonegoro, dan 1 ekor kambing partisipan dari bapak/ibu guru dan karyawan SMAN 1 Bojonegoro 

Kepala SMA Negeri 1 Bojonegoro, bapak Sumarmin, M.Pd, menyampaikan ibadah kurban yang dilakukan sudah menjadi agenda rutin sekolah setiap hari Raya Idul Adha. Melalui kurban ini, beliau ingin mengajarkan anak - anak didik dapat menyentuh hati mereka bahwa di dalam kehidupan kita hendaknya bisa saling berbagi, dan saling mengasihi sesama kaum yang kurang mampu. 

Selain mengajarkan anak-anak didik tentang arti pentingnya rasa peduli terhadap sesama dan makna berqurban serta meningkatkan ketaqwaan kepada Allah juga sebagai pelatihan bagi para siswa tentang penyembelihan hewan qurban. Sebab pada saatnya kelak Siswa akan terjun langsung ke masyarakat, jadi sejak dini mereka sudah paham apa makna berqurban.

Foto Dokumentasi Kegiatan Hari Raya Idul Adha 1443 H di SMAN 1 Bojonegoro :








SHARE :
CB Blogger
 
Copyright © 2024 SMA Negeri 1 Bojonegoro. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger