Webinar Makin Cakap Digital 2023
Menjadi Pengguna Media Sosial Yang Bijak, Kreatif dan Inovatif
Kerja Sama Kominfo dan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) melalui Siber Kreasi kembali menghadirkan program Makin Cakap Digital pada tahun 2023. Program Makin Cakap Digital 2023 adalah program literasi digital untuk meningkatkan kemampuan masyarakat Indonesia dalam memanfaatkan teknologi digital secara positif, produktif, dan aman.
Hasil Survei Indeks Literasi Digital Nasional Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Katadata Insight Center (KIC) Tahun 2022 menunjukkan kapasitas Literasi Digital masyarakat Indonesia berada di angka indeks 3.49 dari skala 5.00. Hal itu menunjukkan tingkat literasi digital di Indonesia masih berada dalam kategori “sedang”.
Guna meningkatkan literasi digital, Kementerian Kominfo telah melakukan berbagai upaya. Mulai dari gerakan nasional literasi digital hingga pelatihan literasi digital dasar, menengah dan lanjutan. Kementerian Kominfo juga menggelar Literasi Digital sektor pendidikan untuk para pelajar yang saat ini tengah dilaksanakan dan diikuti oleh para pelajar SMA di kabupaten/kota Bojonegoro, Senin (8 Mei 2023). Tercatat 578 peserta didik SMAN 1 Bojonegoro mengikuti kegiatan webinar Makin Cakap Digital 2023 yang diselenggarakan oleh Kominfo.
Peserta Didik SMAN 1 Bojonegoro Mengikuti Webinar Makin Cakap Digital 2023
Ruang Pertemuan Lantai 2 SMAN 1 Bojonegoro
Acara dimulai pukul 10.00 WIB secara virtual menggunakan platform Zoom. Acara dipimpin oleh Moderator, Bapak Zaky Ahmad, dengan menghadirkan 3 narasumber yaitu Ibu Dr Bevaola Kusumasari (Sekjen IAPA dan Dosen Senior di Departemen Manajemen dan Kebijakan Publik FISIPOL UGM), Bapak Adi Prayitno S.Pd, M.M (Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Kabupaten Bojonegoro dan Kabupaten Tuban, Bapak Anang Masduki (Praktisi Pendidikan).
Program Makin Cakap Digital 2023 ini mengambil tema "Menjadi Pengguna Media Sosial Yang Bijak, Kreatif dan Inovatif." dan masing-masing narasumber berbicara dari sudut pandang empat pilar utama Literasi Digital. Narasumber Ibu Dr Bevaola Kusumasari menjelaskan tentang kecakapan digital, narasumber Bapak Adi Prayitno S.Pd, M.M menjelaskan tentang budaya digital, sedangkan Bapak Anang Masduki menjelaskan tentang etika digital.
Kegiatan ini berlangsung sangat penuh semangat dan tingginya minat para peserta. Untuk mengapresiasi para peserta yang bertanya mendapatkan doorprize sebagai bentuk apresiasi. Dan juga seluruh peserta webinar yang hadir mendapatkan e-certificate.
Informasi Webinar Makin Cakap Digital 2023
Peserta Didik SMAN 1 Bojonegoro Mengikuti Webinar Makin Cakap Digital 2023
di ruangan kelas SMAN 1 Bojonegoro
Peserta Didik SMAN 1 Bojonegoro Mengikuti Webinar Makin Cakap Digital 2023
di ruangan kelas SMAN 1 Bojonegoro
Peserta Didik SMAN 1 Bojonegoro Mengikuti Webinar Makin Cakap Digital 2023
di ruangan kelas SMAN 1 Bojonegoro